Berita BPSDM

PEMBUKAAN DIKLAT KEPEMIMPINAN TINGKAT IV ANGKATAN VIII PEMERINTAH PROVINSI JAWA TIMUR TAHUN 2019


Surabaya, Selasa (26/02/2019) Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Provinsi Jawa Timur tahun 2019, meyelenggarakan Diklat Kepemimpinan Tingkat IV Angkatan VIII Pemerintah Provinsi Jawa Timur. Acara pembukaan pada tanggal 26 Pebruari 2019 dipimpin oleh Kepala BPSDM Provinsi Jawa Timur, Bapak Indra S. Ranuh dan dihadiri tamu undangan dari instansi pengirim, pejabat struktural dan Widyaiswara BPSDM Provinsi Jawa Timur.

Mengawali acara pembukaan diklat, Bapak Kepala BPSDM Provinsi Jawa Timur menyampaikan sambutan pada Pembukaan Diklat Kepemimpinan Tingkat IV Angkatan VIII Tahun 2019, bahwa Aparatur Sipil Negara saat ini dihadapkan pada berbagai persoalan dan tantangan yang kompleks, mulai dari tingkat lokal sampai dengan yang berskala global. Tentu saja berbagai persoalan dan tantangan dimaksud membutuhkan antisipasi yang tepat dan penyelesaian yang efektif, baik secara kelembagaan maupun secara individual, tidak hanya pada tataran normatif tapi sampai pada tataran operasional. Menghadapi semua tantangan itu, inovasi menjadi kata kunci bagi Aparatur Sipil Negara dalam memberikan sumbangsih nyata terhadap pengelolaan pemerintahan yang berkinerja tinggi, pembangunan yang lebih berhasil guna serta pelayanan publik yang lebih prima. inovasi juga merupakan kata kunci untuk meningkatkan daya saing, termasuk daya saing bangsa indonesia di kancah internasional.

Dalam diklat ini para peserta difasilitasi untuk menjadi pemimpin-pemimpin perubahan yang mampu melakukan inovasi. Para peserta diklat ditugaskan untuk menyusun dan sekaligus mengimplementasikan proyek perubahan yang substansinya bersumber dari lingkungan tempat kerja peserta, sehingga diharapkan kemanfaatan dan dampaknya langsung bisa dirasakan setelah diklat berakhir.